Dosen yang mencintai muridnya ?! lah kok bisa ?!
Series History 2 ini menjadi series HIStory pertama yang aku tonton. Menceritakan seorang dosen bernama Shi Yi Jie yang merupakan single parent, dia mempunyai seorang anak perempuan bernama Yo-yo. Suatu hari Yo-yo sedang bermain di taman dan menarik perhatian Fei Sheng Zhe dan temannya Zhou Xin Ru untuk mengikutinya hingga ke sebuah apartemen, ternyata apartemen yang mereka datangi adalah apartemen dosen mereka (Shi Yi Jie), kondisi apartement itu amat tidak terurus, dari sanalah sang dosen menawarkan pekerjaan paruh waktu kepada Fei Sheng Zhe untuk membersihkan apartement dan mengurus keseharian Yo-Yo. Menurut saya, masalah yang terjadi disepanjang series itu menekankan pada hubungan baru yang akan diciptakan oleh Shi Yi Jie. Overall ceritanya menarik dan saya sempat menghighlight bL satu ini menjadi bL terbaik yang saya tonton di tahun 2020.
Esta resenha foi útil para você?